MAKALAH AWAL MULA SEJARAH MYOB

KATA PENGANTAR
Puji syukur kita  panjatkan kehadirat ALLAH SWT yang mana telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya sehingga saya dapat menyelesaikan Makalah ini sesuai dengan waktu yang telah di tentukan. Makalah ini di beri judul  “AWAL MULA SEJARAH MYOB”.
Yang bertujuan untuk memahami perusahaan menggunakan teknologi agar tercapainya tujuan.
Saya menyadari bahwa penulisan ini masih terdapat kesalahan dan kekurangan. Oleh karena itu, saya  akan bersenang hati menerima segala saran dan kritik dari para pembaca demi kebaikan dan kesempurnaan tugas ini.
                                                                                                                                                                              

                                                                                                Dharmasraya ,  juli  2015

                                                                                                           penulis









DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR.............................................................................................................................................
DAFTAR ISI.............................................................................................................................................................
BAB 1 PENDAHULUAN.....................................................................................................................................
             1.1Latar Belakang...................................................................................................................................
             1.2Rumusan Masalah.............................................................................................................................
BAB II PEMBAHASAN........................................................................................................................................
2.1    Awal Mula Sejarah MYOB......................................................................................................... ........
2.2   Pemanfaatan MYOB.....................................................................................................................
2.3   Langkah-langkah Mengaplikasikan MYOB.........................................................................
2.4   Kasus tentang Perusahaan Dagang.........................................................................................
2.5   Kasus tentang Perusahaan Jasa................................................................................................
BAB III PENUTUP................................................................................................................................................
              3.1 Kesimpulan........................................................................................................................................
              3.2  Saran.................................................................................................................................................... ........
DAFTAR PUSTAKA..............................................................................................................................................









BAB I
PENDAHULUAN
1.1          Latar belakang
MYOB memberikan kemudahan dalam proses administrasi usaha dengan mengintegrasikan fungsi-fungsi Buku Besar, Keuangan, Pembelian, Penjualan, Persediaan dan Pengelolaan Relasi, dimulai dari proses input dokumen dasar sampai pada proses pelaporan. Dengan terintegrasinya fungsi-fungsi Buku Besar, Pembelian, Penjualan, Keuangan dan persediaan memberikan efisiensi kerja dengan menghilangkan pengulangan pencatatan transaksi, melalui fungsi-fungsi yang berbeda, dan memungkinkan ekplorasi data yang maksimal.
Yang anda perlu lakukan dengan menggunakan program ini adalah hanya melakukan ‘Data Entry’ dari dokumen dasar, proses-proses berikutnya akan dilakukan MYOB secara otomatis.Jurnal akan dibentuk secara otomatis, yang kemudian di ‘posting’ ke dalam Buku Besar dan Buku Besar Pembantu, dan seterusnya sampai pembentukan Laporan Keuangan dan Laporan Penunjang lainnya.  
1.2        Rumusan masalah
1.       Awal Mula Sejarah MYOB
2.       Pemanfaatan MYOB
3.       Langkah-langkah Mengaplikasikan MYOB
4.       Kasus tentang Perusahaan Dagang
5.       Kasus tentang Perusahaan Jasa










BAB II
                                                                                    PEMBAHASAN
2.1         Awal Mula Sejarah MYOB
MYOB ( Mind Your Own Business ) dimulai di Australia pada tahun 1991 dan merupakan salah satu perusahaan yang sukses mengenali kebutuhan yang unik dari perusahaan kecil-menengah sampai perusahaan menengah-besar akan sistem manajemen bisnis (business management systems) yang powerful, mudah dan terjangkau. Banyak penghargaan diterima oleh jajaran produk MYOB sejak tahun 1991 sampai sekarang. Sukses ini kemudian berkembang ke seluruh dunia. MYOB pada tahun itu juga memenangkan 1991 MacWorld Award untuk kategori Best Accounting Software dan kategori Best Newcomer Software.Tahun 1996, MYOB Inc., terus berkembang dan bergerak dibawah payung MYOB Limited. MYOB kemudian mengembangkan 6 cabang untuk meng-cover pemasaran MYOB di seluruh dunia, yaitu MYOB US, Inc., MYOB Canada Inc., MYOB Australia Pty Ltd., MYOB New Zealand, MYOB UK Ltd. dan MYOB Asia, yang saat ini terus berkembang dengan munculnya versi khusus negara lainnya, versi Malaysia adalah yang pertama dia Asia, sebelum munculnya versi Singapura, Hongkong dan Asia-International, dan sekarang telah lebih banyak lagi versi negara yang tersedia.
Tahun 1999, saham MYOB Limited mulai diperdagangkan di pasar saham Australia dan menjadi ‘most successful stock listing’ di Australian Stock Exchange. Sampai tahun ini MYOB telah terjual sebanyak hampir 1 juta copies !!!. Di Asia, Perkembangan MYOB mengalami percepatan yang luar biasa dan diharapkan akan mendekati kecepatan perkembangan penggunaan MYOB di Australia, Amerika, Eropa, dan region lain di dunia, hal tersebut ditandai dengan berkembangnya MYOB Asia yang sekarang telah dipecah menjadi MYOB Malaysia, MYOB Singapura dan MYOB Hongkong.
MYOB Accounting adalah sebuah software akuntansi yang diperuntukkan bagi usaha kecil menengah ( UKM ) yang dibuat secara terpadu (integrated software ).
2.2          Pemanfaatan MYOB
1.      Sistem Pembukuan Terintegrasi, memberikan efisiensi kerja
MYOB memberikan kemudahan dalam proses administrasi usaha dengan mengintegrasikan fungsi-fungsi Buku Besar, Keuangan, Pembelian, Penjualan, Persediaan dan Pengelolaan Relasi, dimulai dari proses input dokumen dasar sampai pada proses pelaporan.

2.      Otomatisasi Pembukuan
Dalam Program MYOB banyak sekali fungsi yang dapat diatur untuk mempermudah penggunaan, salah satunya adalah otomatisasi proses pembukuan dengan menggunakan Link Account (Link Perkiraan Transaksi) yang akan mengambil alih proses pembukuan mulai dari proses penjurnalan, posting sampai penyusunan laporan dan proses analisa bahkan fungsi pengendalian operasional.
3.      Integrasi dengan Microsoft Office
MYOB juga berintegrasi dengan Microsoft Office, sehingga data/laporan akan dengan mudah dikonversi ke MS Excel untuk diolah lebih lanjut atau ke format HTML untuk pengiriman yang lebih mudah melalui internet, juga ke MS word untuk pencetakan surat (Mail Merge).
4.      Mendukung penggunaan secara Multi User
Untuk menunjang Integrated System ini, selain digunakan secara Single-user, MYOB juga dapat digunakan secara Multi-user, sehingga data yang di-Input oleh pengguna yang satu, saat itu juga dapat digunakan oleh pengguna lainnya.
5.      Eksplorasi Database yang maksimal
Dengan modul-modul Analisa, Pencarian Transaksi, Tugas (To do list) dan Fungsi Laporan dengan fungsi filtering dan designing, MYOB memberikan keleluasaan bagi penggunanya untuk mengeksplorasi database yang ada dan menampilkannya dalam beragam format seperti : Laporan (MYOB/Excel/dll.), Form Faktur/PO, Analisa Grafis, dll.

2.3         Langkah-langkah Mengaplikasikan MYOB
1.       Langkah pertama yang harus  kita lakukan adalah membuka aplikasi MYOB kemudian pilih Create a new Comapany seperti tampilan di bawah ini.
             
2.       klik next
3.       Isikan data perusahaan mulai nama perusahaan (company name) sd e-mail addrees kalau  ada
4.       Lalu klik next
5.       Lalu tentukan Accounting Year, current financial year dipilih tahun akhir periode akuntansi, last month dipilih bulan akhir periode akuntansi, conversion month dipilih bulan konversi/bulan data awal di MYOB, & number of accounting period biarkan pada pilihan twelve.
6.       Lalu klik next
7.       Pilih pilihan Build your account list, kalo mau buat akun dalam bahasa indonesia sebaiknya pilih i would like to import (supaya lebih mudah menambah akun)
8.       Lalu  klik change untuk menempatkan data mau disimpin dimana (bebas, misal di MY Document)
9.         Tunggu proses penyimpanan, kemudian pilih Command Centre
10.    Akan tetapi sebelum itu, pilihlah sub Account untuk melakukan entry data pada kasus.

2.4  Kasus tentang Perusahaan Dagang
Berikut transaksi usaha bengkel motor Masha selama bulan november 2014.
Nov 1    nona Masha menyetor uang untuk modal usaha sebesar Rp 30.000.000
          2   dibayar sewa gedung reparasi sebesar Rp 1.000.000 untuk 1 bulan
          4   dibeli perlengkapan keperluan kantor bengkel sebesar Rp 2.000.000 secara tunai
          5   dibeli meja, kursi, computer dan almari untuk kantor sebesar Rp 5.000.000 secara tunai
         7    dibeli dengan tunai obeng, alat dongkrak, alat-alat service dan pencuci kendaraan      sebesar Rp 6.500.000
         8    diterima pendapatan service dan reparasi motor sebesar Rp 700.000
         11  dibayar beban listrik bulan ini sebesar Rp 150.000
        15   dibayar beban air sebesar Rp 100.000
        16   dibayar beban telepon sebesar Rp 200.000

Tanggal
Keterangan
Ref
Debet
Kredit
Nov 1
Kas

30.000.000


 Modal


30.000.000
2
Sewa dibayar dimuka

1.000.000


Kas


1.000.000
4
Perlengkapan kantor

2.000.000


Kas


2.000.000
5
Peralatan kantor

5.000.000


Kas


5.000.000
7
Peralatan reparasi

6.500.000


Kas


6.500.000
8
Kas

700.000


Pendapatan service


700.000
11
Beban listrik

150.000


Kas


150.000
15
Beban air

100.000


Kas


100.000
16
Beban telepon

200.000


Kas


200.000

Total

45.650.000
45.650.000
2.5  Kasus tentang Perusahaan Jasa
Transaksi yang terjadi selama bulan April  tahun 2013 di perusahaan SEJAHTERA.
2 April :Tn. Digo menyetor uang pribadi ke dalam perusahaan “SEJAHTERA” sebagai modal awal    usaha jahit sebesar Rp 6.000.000,-
4             Dibeli tunai perlengkapan jahit dari Toko Jaya dengan harga Rp 500.000,-
10      Telah diselesaikan jahitan pakaian langganan seharga Rp 400.000 dan langsung diterima pembayarannya.
14          Dibeli peralatan jahit dari Toko Sekawan seharga Rp 1.500.000,- baru dibayar  Rp500.000,-
16           Telah diselesaikan jahitan pakaian Ny.Sisi seharga Rp 1.700.000 sudah dikirimkan tagihannya.
20            Dibayar gaji pegawai untuk 2 minggu kerja Rp 200.000,
25             Ali mengambil uang perusahaan untuk keperluan pribadi Rp 500.000,-            

Tanggal
Keterangan
Ref
Debet
Kredit
2  April
Kas

6.000.000


Modal


6.000.000
4
Perlengkapan

500.000


Kas


500.000
10
Kas

400.000


Pendapatan Jasa


400.000
14
Peralatan jahit

1.500.000


Kas


500.000

Utang perusahaan


1.000.000
16
Piutang usaha

1.700.000


Pendapatan  Jasa


1.700.000
20
Beban gaji

200.000


kas


200.000
25
Prive

500.000


kas


500.000
Total


10.800.000
10.800.000








BAB III
PENUTUP

3.1       Kesimpulan
 Aplikasi MYOB ini sangat efisien dan efektif untuk digunakan. Akan tetapi dubutuhkan ketelitian ekstra untuk mengerjakannya agar hasilnya menjadi benar. Selain itu ketelitian juga dibutuhkan karena step atau tahapan yang dilakukan dalam aplikasi MYOB ini sangat banyak.
3.2       Saran                                                                                  
            Akhirnya, pemakalah mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut membantu di dalam menyelesaikan makalah kami ini. Disamping itu, kritik dan saran dari mahasiswa serta dosen pengampu dan para pembaca sangat kami harapkan, demi kebaikan kita bersama terutama bagi pemakalah.














DAFTAR PUSTAKA

















Comments

Popular Posts